Bertempat di Aula Kementerian Agama Kabupaten Trenggalek siang tadi diselenggarakan Rapat Kesiapan Ujian Nasional SMP/MTs, SMA/MA dan SMK se-Kabupaten Trenggalek. Acara diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Trenggalek. Hadir dalam rapat tersebut Kepala Dinas Pendidikan, Drs. Abdu Mansur berserta jajarannya, Kepala Kementerian Agama, Kapolres Trenggalek yang diwakili oleh Kabag Bina Mitra, Kompol Jumadi, dengan pasukan Kapolsek se Trenggalek, Ketua Tim Pemantau Independen, Yudi Setiyono, S.H.,M.H. (Ketua STKIP PGRI Trenggalek)dan seluruh Kepala SMP/MTs, SMA/MA dan SMK Penyelenggara Ujian Nasional.
Acara ini merupakan tindak lanjut dari hasil rapat-rapat sebelumnya, dengan tujuan utama memantapkan kesiapan pelaksanaan Ujian Nasional tahun ini. Selain membahas tentang berbagai fenomena tindak kecurangan yang kemungkinan terjadi, para pembicara dan semua peserta sepakat untuk menindak-tegas setiap penyelewengan yang dapat berdampak negatif terhadap pelaksanaan Ujian Nasional dan hasil-hasilnya.
Dalam kesempatan itu juga dilangsungkan penandatanganan nota kesepahaman (MOU) untuk pelaksanaan Ujian Nasional 2010. Bagi Anda yang membutuhkan materi pembicaraan para tokoh kita yang berperan dalam forum tersebut bisa mendownloadnya di sini. Dalam file tersebut tertera jadwal Ujian, nilai-nilai kelulusan dari setiap jenjang dan jurusan pendidikan.
Semoga bermanfaat, dan mari kita sama berdoa semoga Ujian Nasional di daerah Trenggalek bisa berlangsung lancar, sesuai dengan peraturan-perundangan yang ditetapkan oleh Pemerintah, serta memberikan manfaat yang maksimal bagi generasi penerus bangsa asal Kota Kripik Tempe ini. Amin.....
Acara ini merupakan tindak lanjut dari hasil rapat-rapat sebelumnya, dengan tujuan utama memantapkan kesiapan pelaksanaan Ujian Nasional tahun ini. Selain membahas tentang berbagai fenomena tindak kecurangan yang kemungkinan terjadi, para pembicara dan semua peserta sepakat untuk menindak-tegas setiap penyelewengan yang dapat berdampak negatif terhadap pelaksanaan Ujian Nasional dan hasil-hasilnya.
Dalam kesempatan itu juga dilangsungkan penandatanganan nota kesepahaman (MOU) untuk pelaksanaan Ujian Nasional 2010. Bagi Anda yang membutuhkan materi pembicaraan para tokoh kita yang berperan dalam forum tersebut bisa mendownloadnya di sini. Dalam file tersebut tertera jadwal Ujian, nilai-nilai kelulusan dari setiap jenjang dan jurusan pendidikan.
Semoga bermanfaat, dan mari kita sama berdoa semoga Ujian Nasional di daerah Trenggalek bisa berlangsung lancar, sesuai dengan peraturan-perundangan yang ditetapkan oleh Pemerintah, serta memberikan manfaat yang maksimal bagi generasi penerus bangsa asal Kota Kripik Tempe ini. Amin.....
0 Komentar:
Posting Komentar
"Bila Anda berkenan, dengan segala kerendahan hati, saya mohon, sudilah menuliskan komentar di sini; Bagi Anda yang berniat Copas konten blog, saya persilahkan, dan tolong link balik diikutkan. Terima kasih, Love and Peace".