Bagi sobat-sobit yang berminat untuk melanjutkan study ke luar negeri, info berikut ini mungkin bisa menjadi solusi jitu. Sebuah program beasiswa master (master’s scholarships) ini ditawarkan oleh Deutscher Akademischer Austausch Dienst (DAAD) untuk bidang studi Kebijakan Publik dan Tata Pemerintahan (Public Policy and Good Governance) tahun akademik 2011-2012.
Terbuka untuk para mahasiswa Indonesia, beasiswa ini diberikan bukan hanya untuk mereka yang tengah meniti karir, melainkan juga mahasiswa yang baru lulus. Pelamar yang lulus akan menempuh studinya di institusi-institusi pendidikan tinggi di Jerman.
Bagi yang tertarik, batas pengiriman aplikasi beasiswa ini hanya sampai 13 Augustus 2010. Mengenai syarat, skema beasiswa dan pendaftaran bisa diunduh di situs DAAD atau menghubungi langsung pihak DAAD Jakarta di alamat; Summitmas Building I-Lantai 19, Jl Jend. Sudirman Kav. 61-62, telepon 021 5252807/5200870.





01.17
Lina CahNdeso

Posted in: 






![Validate my RSS feed [Valid RSS]](valid-rss-rogers.png)





2 Komentar:
Wah mau dong ikut...thanks infonya bro.
@beasiswa : Semoga Anda sukses!!!
Posting Komentar
"Bila Anda berkenan, dengan segala kerendahan hati, saya mohon, sudilah menuliskan komentar di sini; Bagi Anda yang berniat Copas konten blog, saya persilahkan, dan tolong link balik diikutkan. Terima kasih, Love and Peace".