Jantung saya berdetak keras, ketika tiba-tiba pada pukul 13.50 WIB hari ini 17 Nopember 2011, saya tidak bisa masuk (login) ke Google Account! Berkali-kali saya coba masuk namun selalu saja tampil window yang intinya Account saya sudah diblokir oleh Om Google (lihat gambar ini). Bunyinya:
Saya menerima pesan 'Maaf, akun Anda telah dinonaktifkan'.
! Jika Anda telah dialihkan dari laman masuk ke laman ini, berarti akses ke Akun Google telah dinonaktifkan.
Biasanya, akun akan dinonaktifkan karena dugaan pelanggaran terhadap Persyaratan Layanan Google atau Persyaratan Layanan khusus produk.
Google berhak:
- Menangguhkan penggunaan Akun Google ke produk tertentu atau seluruh sistem Akun Google jika Persyaratan Layanan maupun kebijakan khusus produk dilanggar.
- Menghentikan akun Anda setiap saat, atas alasan apa pun, dengan atau tanpa pemberitahuan sebelumnya.
Jika Akun Google Anda telah dinonaktifkan, kaji ulang Persyaratan Layanan yang relevan sebelum mencoba membuat akun lain. Untuk panduan mengenai produk khusus Google, kunjungi beranda produk untuk tautan ke Persyaratan Layanan.
Jika menurut Anda penonaktifan ini seharusnya tak terjadi, silakan hubungi kami agar kami dapat membantu.
Demikian isi lengkapnya pesan tersebut. Tanpa pikir panjang saya langsung menghubungi Om Google melalui link yang disediakan dan mengajukan pertanyaan mengapa Account saya dinonaktifkan. Pengajuan konfirmasi tersebut saya minta jawabannya dikirim ke Account Gmail saya yang lain.
Sementara itu, tanpa menunggu jawaban dari Om Google, saya mencoba masuk kembali ke account. Tetap tidak bisa. Lantas saya klik "tidak bisa masuk ke account Anda", dan mengikuti prosedur yang ditentukan. Finalnya, ternyata saya hanya diminta untuk mengganti password dengan memasukkan kode verifikasi yang dikirim melalui selular (karena saya memang minta agar dikirim sms melalui HP). Kode Verifikasi dikirim dalam dua langkah, dan semua saya lakukan dengan lancar.
Alhamdulillah, dalam waktu singkat, pukul 14.04 (WIB), akhirnya saya bisa kembali masuk ke Account Gmail yang barusan dinonaktifkan. Namun beberapa opsi yang biasa muncul saat saya memeriksa e-mail, ternyata tidak muncul, misalnya link "keluar" (logout), dan masuk dengan multi-account. Saya bisa masuk kembali dengan memakai password baru dan yang belum pernah saya pergunakan sebelumnya! Pada opsi pilihan hanya ada :
- Setelan Mail
- Bantuan Mail
- Labs
Saat menulis artikel ini, saya belum tahu, bagaimana dan apa penyebab Account saya dinonaktifkan oleh Om Google. Saya masih menunggu jawaban dari Om Google melalu account gmail saya yang lain. Kendati demikian, sempat terpikir oleh saya, barangkali memang ada persyaratan yang sudah saya setujui saat mempergunakan layanan Om Google, telah saya langgar!
Bila Account saya dinonaktifkan, maka.... saya sangat berduka! Sebab, Trenggalek Jelita (Cangkrug-ane CahNdeso) sudah menjadi "rumah aktivitas utama" saya dalam blogging. Adakah Sahabat blogger yang pernah mengalami seperti ini?!
Saya berharap, Sahabat tertarik untuk membaca:
Bila Account saya dinonaktifkan, maka.... saya sangat berduka! Sebab, Trenggalek Jelita (Cangkrug-ane CahNdeso) sudah menjadi "rumah aktivitas utama" saya dalam blogging. Adakah Sahabat blogger yang pernah mengalami seperti ini?!
Saya berharap, Sahabat tertarik untuk membaca:
18 Komentar:
penyebabnya apa ya gan?
follow #812 sukses gan
Alangkah baiknya sebelum akun benar2 diblokir...segera buat cadangan blog ini di akun google yang lain, Jadi apabila salah satu akun diblokir kita tetap bisa beraktifitas dengan blog kita
@ Bonsai Teknologi: Setelah saya renungkan, kemungkinan penyebabnya ada seseorang yang berniat membobol akun gmail saya. Untung tidak berhasil alias gagal! Mudah-mudahan yang berniat meng-hack dapat petunjuk dari Allah, dan menaruh belas iba terhadap saya.
Okay, Guys..thanks for foll-back. Keep in touch by smile and peace.
pengalaman yang menarik dan dapat jadi pelajaran, btw kira2 apa penyebabnya ya ?
@ ARIF'S: Terimakasih Mas Arif, saya langsung lakukan petunjuk Anda. Dan kini, ternyata akun yahoo saya juga tidak bisa saya akses!
@ BRI Jakarta Veteran: Segala puji hanya bagi Allah (Alhamdulillah), Bang Manurung, saya yakin ada seseorang yang berusaha membobol akun gmail dan akun yahoo saya! Karena ketika saya masuk akun yahoo, ternyata e-mail saya itupun tidak dapat saya akses. Baru bisa login setelah saya lakukan langkah-langkah verifikasi, dengan password baru.
semoga diberikan kesabaran.Subhanallah..
@ Lonk: Amin ya Mujibassailin; Maturnuwun, Kangmas... salam rindu!
trima kasih kang ceritanya..sy malah pernah satu bulan salah satu blog saya diblokir(tp bukan yg pakai blogspot..ga enak dikatakan disini)..saya ga ngerti siapa yang blokir...sampai blog yang lainnya (sy punya 2 blog)saya kembalikan lagi ke blogspot..dan lancar..setelah satu bulan blog yg diblokir tadi bisa dibuka lagi..alhamdulillah..sampai sekarang..yg jd pertanyaan kenapa dan siapa yng memblokirnya...trimakasih..salam..
@ Indonesia Ku: Ini bukan cerita, tapi kenyataan yang didukung fakta. Kita harus hati-hati menjaga privacy dan account di jagad Maya ini. Banyak sahabat dekat, yang sesungguhnya berhati syirik dan dengki!
Salam sahabat...
Bahaya juga ya Sob,Blog yang sudah kita rawat stiap hari.......masa harus non aktif tanpa sebab yang pasti.......ngeri juga ane (soalnye satu akun ane lebih dari 30 blog,hehehe).
thanks infonya mas bro....
@ zaenal blog: Salam sahabat; memang sangat berbahaya. Owh!... satu akun Anda untuk puluhan Blog?! Hebat banget, Bro! Gimana tu cara ngurusnya??? Okay sukses selalu dan tetap berjaya, Sob...
ya beberapa blogger pernah mengalami hal serupa. bgitu yang saya tahu dari BW. dan itulah pentingnya verifikasi. sekali waktu untuk tetep bisa blogging dan BW ke sini. salam. ditunggu kunjugan baliknya
Ass.Wr.Wb.
Sahabatku, blog saya yang di blogspot, juga pernah mengalami hal yang sama seperti yang dialami sahabatku, dan saya diminta untuk megganti pasword dan kode nya dikirim lewat HP.
Entahlah sampai sekarang saya juga tidak tahu kenapa itu bisa terjadi.Waktu itu sempat malas untuk ngeblog lagi.
Bahkan belum lama juga blog "Zikir dan Kontemplasi" lumpuh karena banyak widget yang tidak berfungsi, hampir 6 jam saya tidak dapat berbuat banyak dan kurang satu jam setelah saya layangkan komplain, blog "Zikir dan Kontemplasi" normal kembali. Memang waktu itu saya sempat panik, file yang bisa saya selamatkan pun saya selamatkan, sebelum situasi bertambah buruk, bahkan waktu itu saya sempatkan untuk posting mengenai damain dan hosting di "Zikir dan Kontemplasi" itu karena kegalauan saya pada waktu itu.
Hanya berharap, semoga kejadian itu tidak terulang lagi.Dan mungkinkah kita harus membuat pasword yang rumit ? agar tidak mudah diobok-obok.
Maaf tidak bisa memberikan pencerahan mengenai hal ini.
Salam
@ rusydi hikmawan: Terima kasih, Sahabatku, setelah saya check account Yahoo saya, ternyata juga ada seseorang yang berupaya membobolnya dan sayapun harus lakukan prosedur yang sama dengan ini, baru bisa kembali login. Saya yakin, ada "manusia" yang ingin menjahili saya! Semoga Allah memberikan hidayah pada "manusia" itu, agar selanjutnya bersikap ksatria dengan penuh kasih sayang terhadap saya. Amin.
@ Zikir dan Kontemplasi: Sahabat, komentar Anda adalah bagian dari penggembira bagi saya; Pengalaman kita mungkin masih akan terulang lagi, namun mari kita selalu waspada dan tetap berlindung pada Allah SWT. Amin
sya juga pernah alami bro..n dah banyak juga blog yg sya knjungi mengalami hal ini..
intinya om google hanya ingin memperkuat keamanannya dengan mengirimkan kode verifikasi dri hape..
@ allinOne: Anda juga pernah alami? Wow..Om Google memang "pelindung" yang bertanggungjawab! Salam sahabat, Guys, sukses selalu..
Posting Komentar
"Bila Anda berkenan, dengan segala kerendahan hati, saya mohon, sudilah menuliskan komentar di sini; Bagi Anda yang berniat Copas konten blog, saya persilahkan, dan tolong link balik diikutkan. Terima kasih, Love and Peace".