Sabtu, 31 Oktober 2009

Rekrutmen TKI Dinilai Buruk, BNP2TKI Siapkan Program


Image

Pontianak, BNP2TKI (29/10)

Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TkI) merespon penilaian buruknya model rekrutmen dan penempatan TKI, dengan mempersiapkan program dan prosedur untuk lebih meningatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) Calon TKI yang akan bekerja ke luar negeri. Program-program tersebut digodok dalam Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Penempatan BNP2TKI, yang diselenggarakan di Pontianak, Kalimantan Barat 29 – 31 Oktober.

“Kita bisa menerima penilaian bahwa masalah utama seringnya TKI menjadi korban penganiayaan, penyikasaan, dan pelecehan seksual hingga perkosaan ada di dalam negeri, yaitu mulai dari proses rekrutmen calon TKI pelatihan hingga proses penempatan. Inilah yang akan kita perbaiki,” kata Deputi Bidang Penempatan BNP2TKI Ade Adam Nuh dalam pembukaan Rakernas Penempatan BNP2TKI di Pontianak , Kalbar, Kamis (29/10) malam.

Ade meminta jajaran BNP2TKI untuk mengimbangi langkah pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Wakil Presiden Boediono, yang menempatankan pengiriman TKI ke luar negeri sebagai salah satu upaya menguangi tingkat pengangguran di tanah air, sebagai salah satu target utama Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) II.

Meski masalah TKI dinilai sangat complicated, di antaranya karena adanya perbedaan persepsi di antara para pemangku kepentingan (stake holders) dalam penempatan TKI, Deputi Bidang Penempatan BNP2TKI Ade Adam Nuh meminta jajaran BNP2TKI untuk bersama-sama dengan instansi-instansi pemerintah lainnya menghilangkan sumbatan (bottleneck) dalam masalah mengurangi pengangguran di tanah air, dengan memberdayakan penempatan TKI ke luar negeri.

“Soal perbedaan persepsi yang selama ini menimbulkan kesan adanya dualisme dalam pelayanan TKI, mudah-mudahan dalam waktu dekat bisa diselesaikan karena adanya iklim yang lebih kondusif dan cooperative yang diberikan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) Muhaimin Iskandar, yang baru dilantik menggantian Erman Suparno,” katanya.

TKI Formal

Ade Adam Nuh optimistis ke depan BNP2TKI akan mendapatkan peran dan kesempatan yang lebih luas dalam mengelola manajemen TKI. Karena itu, ia meminta jajaran BNP2TKI dan para Kepala Balai Pelayanan Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BP3TKI) di seluruh tanah, untuk memiliki semangat yang sama mewujudan pencapaian target penempatan dan perlindungan TKI di luar negeri.

Secara khusus Ade Adam Nuh mengajak semua Kepala BP3TKI untuk lebih memfokuskan perhatiannya pada penempatan TKI formal Jika pada tahun 2008 lalu, proporsi penempatan TKI formal denga TKI informal masih antara 40% : 60%, ia berharap tahun 2009 ini proporsi tersebut bisa bergeser hingga mencapai angka 50% : 50%, dan tahun depan menjadi 55% : 45%.

“Kita jangan masa bodoh dengan target-target itu. Mari kita bergerak bersama mewujudkan target tersebut. Jangan khawatir soal anggaran, asal rencana kerja realistis, percayalah anggaran pasti bisa diperoleh,” ujarnya.

Rakernis Penempatan BNP2TI yang berlangsung di Hotel Mercure, Pontianak itu, diikuti pejabat eselon II BNP2TKI dan para Kepala BP3TKI se Indonesia. Rakernis direncanakan akan ditutup Sabtu (31/10) pagi oleh Kepala BNP2TKI Moh. Jumhur Hidayat.(e)

0 Komentar:

Posting Komentar

"Bila Anda berkenan, dengan segala kerendahan hati, saya mohon, sudilah menuliskan komentar di sini; Bagi Anda yang berniat Copas konten blog, saya persilahkan, dan tolong link balik diikutkan. Terima kasih, Love and Peace".

Please Read This For Peace
(Mohon Baca Ini, Demi Persahabatan)




Disclaimer

I don't and never claim ownership or rights over images published on my blog unless specified.
All images are copyright of their respected creators. If any images that appear on my blog are in violation of copyright law, please contact me on my Chat Box/Guest Book or via my e-mail (maksumhamid [at] trenggalekjelita [dot] web [dot] id) and I will remove the offending pics as soon as possible.

Thank You So Much All Guests and Blogger Friends

I greatly appreciate your kindness to visit my blog and,
in return, I promise I will pay my own visit to your blogs or your sites as soon as possible.; Insyaallah, through this sort of social amiability and solidarity, we could find out a great
deal of thing which will be useful for advancing our human values.
For the sake of friendship and togetherness, please leave a sign of your presence on myChat Box/Guest Book or on comment, so that I can know it precisely and instantly.


Yours sincerely and best regard.
[Lina CahNdeso]

Categories

Senandung Kawula Alit (280) PNS dan Birokrasi (255) Artikel (223) Info (212) Pendidikan (163) Lowongan Kerja (161) Sains-Teknologi Informasi (151) Sejarah Trenggalek (145) Pembangunan (90) Politik (86) Bagi Pahlawan Kemerdekaan (83) Islam (70) Pra-Anggapan (70) Agamaku (69) Kriminal (69) UU-Peraturan (63) Anti Korupsi (60) Catatan Budaya (58) Antik dan Klasik (57) Olahraga (56) Numpang Niwul (54) Cinta dan Kasih Sayang (42) BisnisOnline (37) Tanggung Jawab dan Profesionalisme (37) Software (36) Biografi Tokoh Seni/Sastra Indonesia (35) Sains-Teknologi (32) Biografi Tokoh Peraih Nobel (31) PTC (31) Legeslatif (30) Mesum (27) Palestina (27) Kesehatan (25) Info Beasiswa (24) Thiwul-Manco-Rengginang (22) Zionist (22) Artikel-Copas (21) Flora/Fauna (21) Trik dan Tips Blogging (21) Bencana Alam (20) Langka (20) Selebritis/Tokoh (19) Pariwisata (18) Piala Dunia 2010 (18) Kasus Korupsi (16) Sejarah Dunia (16) English Version (13) Antik dan Klasik. Dongeng (11) Fakta Unik (11) Berita CPNS (9) Fauna (8) Idul Fitri (8) Bencana (6) Bonsai (6) Film (6) Office (6) Poetry (6) Eksekutif (5) My Award (5) Antivirus (4) Biografi Tokoh Lokal (4) Kabinet (4) Puisiku (4) Guest Book (3) Lomba (3) Musibah (3) Polisi (3) Affiliasi Bisnis (2) Bank (2) Biografi Tokoh Seni/Sastra Indonesia (English) (2) Ekonomi/Keuangan (2) Iklan/Pariwara (2) KIB Jilid 2 (2) Mbah Surip (2) Merapi (2) Musik (2) Pelantikan Presiden (2) Taxi (2) lebaran (2) Adipura (1) Alexa (1) Banner Sahabat (1) Biografi Tokoh Seni/Sastra Lokal (1) Catur (1) Cerpen (1) Daftar Posts (1) Dewa Ruci (1) Forex-JSS-JBP (1) GTT (1) Game (1) Google Sandbox (1) Hari Jadi (1) Irshad Manji (1) Jamu Tradisional (1) Jelajah Sepeda-Kompas (1) Jimat Trenggalek (1) Judi/Togel (1) Kuliner (1) Malaysia (1) Maria Verchenova: Russian golferMaria Verchenova: Russian golfer (1) Moammar Khadafi (1) Parcel (1) Perempuan (1) Pers (1) Pramuka (1) Psikologi (1) Resensi Buku (1) Sepak Bola (1) Sumpah Pemuda (1) TNI (1) Tradisional (1)
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes

Back To Top