Tuesday, 09 June 2009 02:20
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur, hingga kini belum menerima surat pemberitahuan dari masing-masing tim pemenangan pemilu presiden atau tim sukses terkait agenda kampanye.
Trenggalek, 8/6 (Roll News) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur, hingga kini belum menerima surat pemberitahuan dari masing-masing tim pemenangan pemilu presiden atau tim sukses terkait agenda kampanye.
"Saya sendiri heran, hingga kini belum ada laporan dari masing-masing tim sukses. Padahal, kami membutuhkannya untuk menindaklanjuti agenda pemilu," kata Ketua KPU Kabupaten Trenggalek, Zainal Abidin, Senin.
Bahkan, ia mengatakan, hingga kini masing-masing tim sukses juga belum memasang berbagai alat peraga kampanye, padahal kampanye sudah dimulai sejak 2 Juni lalu.
Tindak lanjut agenda pemilu tersebut, lanjut Zaenal dengan koordinasi yang dilakukan dengan pihak kepolisian maupun panitia pengawas. Pihaknya berharap, tim sukses dari masing-masing pasangan segera koordinasi dengan KPU, agar tidak terjadi masalah dikemudian hari.
Menyinggung dengan jumlah daftar pemilih tetap (DPT) di Trenggalek, Zaenal mengatakan, jumlah DPT mencapai 579.943 pemilih, lebih besar dari jumlah daftar pemilih sementara (DPS) yang hanya 566.787 pemilih.
Ia mengatakan, kenaikan tersebut, lebih banyak disumbang oleh pemilih pemula dan pemilih yang belum terdaftar.
"Untuk jumlah tempat pemungutan suara (TPS), juga tidak ada perubahan, tetap berjumlah 1.413 yang tersebar di seluruh kecamatan. Kami tidak mungkin menguranginya, lantaran terkendala medan," katanya mengungkapkan.
Ia yakin, dalam pemilu presiden, angka partisipasi masyarakat di Trenggalek tinggi. Hal itu dilihat dari tingkat partisipasi dalam pemilu lalu yang mencapai 60 persen, sehingga angka golput sekitar 40 persen. (T.PSO-073)
(Sumber: news.id.finroll.com)
0 Komentar:
Posting Komentar
"Bila Anda berkenan, dengan segala kerendahan hati, saya mohon, sudilah menuliskan komentar di sini; Bagi Anda yang berniat Copas konten blog, saya persilahkan, dan tolong link balik diikutkan. Terima kasih, Love and Peace".